Beranda | Artikel
Harga dua rokaat mengalahkan jagad
Minggu, 26 April 2009

Imam Muslim rahimahullah meriwayatkan di dalam Shahihnya :

Muhammad bin ‘Ubaid al-Ghubari menuturkan kepada kami. Dia berkata; Abu ‘Awanah menuturkan kepada kami dari Qatadah dari Zurarah bin Aufa dari Sa’ad bin Hisyam dari ‘Aisyah -radhiyallahu’anha- dari Nabi shallallahu ‘alaihi wa sallam, beliau bersabda, “Dua roka’at sholat sunnah fajar -sebelum subuh- itu lebih baik daripada dunia dan seisinya.” (HR. Muslim dalam Kitab Sholat al-Musafirin, lihat Shahih Muslim cet. Dar al-Kutub al-Ilmiyah, hal. 264)

Imam Muslim rahimahullah juga meriwayatkan di dalam Shahihnya :

Yahya bin Habib menuturkan kepada kami. Dia berkata; Mu’tamir menuturkan kepada kami. Dia berkata; Ayahku mengatakan; Qatadah menuturkan kepada kami dari Zurarah dari Sa’d bin Hisyam dari ‘Aisyah -radhiyallahu’anha- dari Nabi shallallahu ‘alaihi wa sallam, bahwa suatu ketika beliau mengatakan mengenai sholat dua roka’at -sebelum subuh- ketika terbitnya fajar, “Sungguh dua roka’at itu lebih aku cintai daripada seluruh dunia ini.” (HR. Muslim dalam Kitab Sholat al-Musafirin, lihat Shahih Muslim cet. Dar al-Kutub al-Ilmiyah, hal. 264)

Marilah kita kerjakan dua roka’at sholat sunnah sebelum subuh, karena ia lebih berharga daripada dunia dan seisinya. Wallahul muwaffiq. Wa shallallahu ‘ala Nabiyyina Muhammadin wa ‘ala alihi wa sallam. Walhamdulillahi Rabbil ‘alamin.


Artikel asli: http://abumushlih.com/harga-dua-rokaat-mengalahkan-jagad.html/